Pembinaan dan Pengawasan Pelaku Usaha dan/atau Kegiatan PT. Hardys Global Investindo (Singaraja Hotel)
10 Juni 2024 87 kali
Senin, 10 Juni 2024 Kegiatan Bidang Penaatan & PKLH yang
dikoordinir oleh Pengawas Lingkungan Hidup dan staf yang bertugas melaksanakan kegiatan
Pembinaan dan Pengawasan ketaatan pelaku usaha PT. Hardys
Global Investindo (Singaraja Hotel) dengan alamat Jl. Surapati, Kelurahan
Kampung Baru.
Beberapa hal yang disampaikan sebagai berikut :
- Kegiatan Pembinaan dan/Pengawasan diterima
oleh Bapak Gede Arya Wirawan selaku manajer dari usaha/kegiatan. Profil usaha/kegiatan yaitu :
- Izin Lingkungan Nomor 503 -40.1/073/DPMPTSP
Tanggal 3 Juli 2020.
- Luas lahan 4.589 m2.
- Luas bangunan 3.246,23 m3.
- Sarana/prasarana : 141 kamar yg disewakan,
mini bar, ruang receptionist, loby, ruang pertemuan, kantin, laundry, pantry
dan genset kapasitas 350 KVA.
- Sesuai
jenis usaha/kegiatan, komponen lingkungan yang menjadi obyek pembinaan dan/atau
Pengawasan yaitu :
- Pengelolaan sampah.
- Pengelolaan limbah (domestik dan B3).
- Pengendalian Pencemaran Udara dan kebisingan
dari mesin pembakaran dalam/Genset.
- Mitigasi serta penyediaan peralatan
penanggulangan kebakaran.
- Pelaporan Upaya Pengelolaan dan Pemantauan
Lingkungan.
- Terhadap temuan lapangan hasil dari sinkronisasi dokumen lingkungan dengan
kondisi di lapangan dituangkan dalam bentuk Berita Acara.